Memasang Feed Text Link Ads di Blog(spot)

Posted by adeska on 08 Maret 2009

Jika inventory (atau blog) kita diterima oleh Text Link Ads (reff), tugas selanjutnya adalah menanam script kode TLA ke dalam widget blog kita. Memasang feed Text Link Ads di blog kita tidak rumit. Yang rumit adalah ujian kesabaran kita setelah kode ini terinstal. Karena setelah kode terpasang, tidak serta merta akan ada advertiser yang memasang linknya di blog kita. Sabar, berharap dan doa, serta ‘lupakan’ sejenak jika kita telah mengikuti program ini, sembari meneruskan aktivitas blogging kita. Let the system work for You.

Memasang script kode TLA, ditempuh dua langkah. Langkah pertama mengambil script code TLA, selanjutnya memasang widget yang berisi kode ini di dalam blog.

Untuk langkah pertama, masuk ke dashboard TLA. Klik menu Publisher, opsi Install Adalah Code. Menu berikutnya pilih Get Code, dan selanjutnya tentukan engine blog kita. Karena menggunakan blogspot, maka saya memilih blogGER. Lanjutkan ke langkah-langkah berikutnya, hingga akhirnya kita dapatkan script code TLA. Copy kode tersebut.

kodeTLA


Langkah kedua. Masuk ke dashboard blogspot. Pilih tab Layout, opsi Page Elements. Tentukan lokasi di mana widget akan ditambahkan. Pilih Add a Gadget, opsi Feed. Kemudian masukkan kode TLA yang kita copy tadi. Klik Continue. And, done. Tinggal menunggu e-mail dari TLA yang memberitahukan bahwa script code yang kita pasang sudah betul dan running well. 


feed1 

 feed2

Selanjutnya, seperti yang saya singgung di atas: Sabar, berharap dan doa, serta ‘lupakan’ dulu TLA(reff.), dengan meneruskan aktivitas blogging kita. Let the system work for You.

Semoga bermanfaat.

Digg Del.icio.us StumbleUpon Reddit RSS

{ 5 comments... read them below or add one }

Evo D mengatakan...

thax banget infonya boz!!
aq mau nanya!daftar di TLA resikonya di penalti oleh google!!
gmn caranya biar g di penalti google!!n gmn caranya dateng'in banyak iklan seperti blog anda!
jawabanny t tunggu di blogku
www.kompinter.blogspot.com

adeska mengatakan...

@ Evolusi: thank juga atas kunjungannya. katanya google emang tidak suka dg jual beli link, karena mempengaruhi algoritma perhitungan google thd sebuah site. dulu TLA menggunakan sistem feed, sekarang dipasang manual seperti kita memasang bloggrol. itu pun jika slot kita laku di TLA.
utk iklan, saya pikir yg penting kita bisa masuk ke sistem salah satu situs PPC dan memasang script kodenya di blog kita.....lalu iklan pun muncul.

TRI UMARYADI WIBOWO mengatakan...

Thanks Bro... sangat membantu saya yang masih pemula nih

adeskana mengatakan...

@ Evolusi: ssuatu yg natural, google jg suka. tla adl jual beli link yg katanya mengacaukan perhitungan google dlm menilai suatu situs. dan efeknya jg kena pd si publisher.

@ Tri Umaryadi Wibowo: terima kasih kembali. saya juga masih belajar, mas Umar.

Diana Sesarin mengatakan...

mau nanya kode TLAnya dipasang dimana?

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan Sobat Blogger semua. Komentar Anda, mempermudah saya berkunjung balik.
So, silahkan isi lengkap URL Anda dengan format http://www.domainAnda.com.
Matur nuwun.